Alasanku Tetap Setia Pakai Template Default Blogspot
Tiap kali aku share link blog, biasanya ada pertanyaan dari teman-teman blogger lain. Seringnya mereka tanya template design yang kupakai. Padahal, blog ini cuma pakai template dan layout yang sudah tersedia di blogspot.
Iya. Blog ini setia pake template default dr blogger sejak 2013 silam. Setia banget kan?
Aku baru tahu kalau blogger bisa menerapkan template dari luar blogger yaa baru-baru ini aja. Itu pun tau dari kelas blog mbak Wulan. Tapi, meski pun udah tau kayaknya aku akan tetap setia dengan layout bawaan dari blogspot.
Kenapa?
Template bawaan dari blogger ini ringan muatannya. Jadi pembaca nggak perlu kecepatan internet tinggi. Tanpa loading lama, reader bisa menikmati tampilan desain blog secara menyeluruh. Ready at flash for full service.
Selain itu, aku sendiri juga sukanya yang ppali-ppali (cepat). Pengalaman pribadi kalo web loading lama malah bikin emosi wkw. Loading lama bikin reader jadi malas baca lalu close tab.
2. Tampilannya lebih khas
Kok tampilannya lebih khas? Padahal kan template default malah bikin tampilan blog kita mirip dengan yang lain?
Justru disitulah poinnya! Menurutku khas blog pribadinya malah dapet banget dengan template sederhana ini. Blogger kan emang konsepnya personal blog, bukan yang profesional. Beda dengan platform sebelah. Jadi kembali ke kita sendiri yang memberikan ciri khas.
Alasan ini pribadi aja yah. Karena blog pribadi ini emang dari awal kuniatkan cuma sebagai catatan pribadi bukan buat kebutuhan profesional.
I low key wanna keep the amateur and personal vibes. They feel so personal, amateur, simple, yet wrap so many feelings. It makes me nostalgic everytime.
Jadi tiap kali kalian membuka blog ini, kalian tau seleraku. Mulai dari title, heading, widgets, semua kuubah sesuai sentuhanku. You know its me. Hahahah. Emang sapa gue untuk dikenali?
3. Mudah diedit
Sebenernya, ga mudah juga sih. Haha. Apalagi blogger ini ngeditnya butuh otak-atik dari sisi editing lewat coding kaya CSS, HTML, blabla. Sedangkan platform sebelah ga perlu ilmu koding dasar kaya gitu.
Tapi untuk kebutuhan editing blog ini masih do-able lah belajar kodingnya. Biasanya juga kita tinggal copy paste dari koding yang disediakan para senior.
Itulah kenapa template default ini seru banget! Template blogger ini memberi ruang buat aku belajar coding sedikit-sedikit. Aku jadi belajar koding dasar cuma buat menyisipkan gambar di sebelah postingan.
Kalau kalian ngga ingin ngedit sampe ke ranah koding ya cukup customize font, warna, dan lebar layout aja. Blog aku pun cuma pake editing dasar tanpa koding rumit.
Nah, itu lah tiga alasan aku kenapa setia pakai template bawaan dari blogspot. Template dari blogger itu muatannya ringan, punya ciri khas personal, dan mudah diedit untuk pemula. Sesuai banget dengan kriteria personal blog yang ingin kutampilkan.
Meski pun sederhana, beberapa orang ada yang kegocek mengira aku pakai template luar blogger, loh. Padahal editingnya so easy. Tutorialnya juga mudah kalau kalian penasaran gimana aku setttingnya. Should we make another post for that?
Kalo kalian suka pake template apa?
Tampilannya emang cakep sih kak, jd ga salah kl banyak yg ngira ini bawaan dari blogspot nya.
ReplyDeleteIyaa padahal emg bawaan dari blogspot dan cuma diedit sedikit hehe
DeleteWow, kirain pake template lain..keren keren keren.
ReplyDeleteTerimakasih sudah berkunjung mba Herdianna :)
Delete